3 Resep Spaghetti Bolognese Super Enak Mudah Dibuat

3 Resep Spaghetti Bolognese Super Enak

Cara Membuat Spaghetti Bolognese Sederhana, Super Lezat dan Mudah Dimasak  di Rumah - Lifestyle Liputan6.com
Sumber: Liputan6.com

Spageti merupakan jenis pasta khas Italia yang sangat populer di Indonesia yang memiliki bentuk silinder. Selain enak, cara membuatnya pun sangat mudah. Berikut ini 3 resep spaghetti Bolognese yang bisa anda coba sendiri di rumah:

1. Resep Spaghetti Bolognese Keju

Resep Spaghetti Bolognese keju rumahan oleh Ria Mamanya Tata - Cookpad
Sumber: Cookpad.com

Bahan Spaghetti:

  • 250 gram La Fonte Spaghetti
  • Air untuk merebus
  • Mentega Blue Band Serbaguna
  • 100 gram Kraft Keju Cheddar All in One, parut

Bahan saus Bolognese:

  • 250 ml saus Bolognese instan
  • Garam, lada
  • 1 sendok teh oregano kering
  • 1,5 sendok teh parsley kering
  • 3 sendok makan mentega Blue Band Serbaguna
  • 1 buah bawang Bombay ukuran sedang, iris sesuai selera
  • 200 gram Choice L Prime Daging Giling Sapi
  • 2-3 sendok makan pasta tomat

Cara membuat:

  • Yang pertama rebus spaghetti sampai teksturnya lunak, Pindahkan ke wadah, sisihkan airnya sekitar 200 ml.
  • Lalu masak saus Bolognese dengan melehkan mentega terlebih dahulu. Masukkan seluruh daging cincang, masak hingga warnanya berubah.
  • Masukkan bawang Bombay, tumisa bersama daging sampai harum dan layu.
  • Kemudian tuangkan air rebusan pasta 2 sendok makan. 
  • Selanjutnya, masukkan saus Bolognese instan ke tumisan daging dan Bombay, aduk rata.
  • Bumbui dengan lada dan garam. Tambahkan pasta tomat, oregano, dan parsley kering. Aduk sampai mengental, jika terlalu kering tambahkan lagi air rebusan pasta sebanyak 3 sendok makan. 
  • Masak sampai sausnya kental, kemudian koreksi rasa. Matikan api.
  • Siapkan piring saji, lalu susun pasata di piring. Tuang saus diatasnya, kemudian beri taburan keju yang sudah diparut. Aduk terlebih dahulu sebelum dimakan. 
  • Anda bisa menambahkan keju pada sajian pasta sebagai topping untuk memberikan rasa gurih.  

2. Spaghetti Bolognese Bakso

V Radio 106,6 FM Jakarta » Yuk Buat Spaghetti Bakso Ala Restoran
Sumber: V Radio

Bahan – bahan:

  • 250 gram La Fonte Spaghetti
  • 1 sendok teh oregano kering
  • 1,5 sendok teh daun parsley kering
  • Air untuk merebus
  • Minyak goreng
  • 15 buah Bakso Sumber Selera SB Premium
  • 250 gram saus Bolognese instan
  • 1/2 buah bawang Bombay, iris sesuai selera
  • Unsalted butter (bisa diganti dengan mentega atau margarine)
  • Garam dan lada
  • 2 sendok makan saus tomat/pasta tomat

Cara membuat:

  • Setelah semua bahan disiapkan. Rebus spaghetti sampai teksturnya al dente (pas). Pindahkan ke wadah, susuhkan juga airnya sekitar 100-200 ml.
  • Lalu panaskan minyak goreng secukupnya. Goreng semua bakso sapi sampai matang, lalu tiriskan. 
  • Membuat saus: Tambahkan oregano dan daun parsley kering. Aduk hingga mengental, jika terlalu kering tambahkan air rebusan pasta sebanyak 3 sendok makan.
  • Tambahkan bakso sapi, aduk rata dan masak sampai sausnya kental.
  • Koreksi rasa. Matikan api.
  • Lalu siapkan piring saji, susun pasta di piring. Tuang saus di atasnya dan bakso sebagai topping.

3. Spaghetti Bolognese Kaldu Ayam

Resep Spaghetti Ayam Sederhana Mudah Bisa Dibuat di Rumah – Titipku Blog
Sumber; Titipku

Bahan – bahan:

  • 455 gram pasta angel hair, rebus

Saus Bolognese:

  • 1 batang seledri, cincang kasar
  • 10 buah tomat, kupas kulitnya, hancurkan
  • 8 sendok makan saus tomat
  • 120 ml kaldu ayam
  • 1/2 sendok teh daun basil kering
  • 1/2 sendok teh oregano kering
  • 300 ml minyak zaitun
  • 455 gram daging sapi giling
  • 225 gram jamur kancing segar, iris tpis
  • 2 buah wortel, parut

Bumbu:

  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • Garam dan lada secukupnya
  • 1 butir bawang merah, cincang halus

Cara membuat:

  • Buat saus Bolognese: Siapkan wajan, panaskan minyak zaitun, kemudian goreng bawang merah dan bawang putih sampai berwarna kecokelatan dan garing. Bolak-balik, angkat, dan pindahan ke panci besar. Sisihkan.
  • Dalam panci berbeda, rebus daging giling dan buang lemaknya, kemudian angkat. Masukkan kedalam panci berisi tumisan bawang.
  • Lalu tambahkan jamur, wortel, tomat, seledru, saus tomat, kaldu ayam, basil, oregano, garam, dan lada. Aduk rata. Masak selama 1 jam, aduk sesekali. Angkat.
  • Yang terakhir, susun spaghetti di piring saji dan tuangkan sausnya. 

Baca juga: 3 Aplikasi Repost Story IG Terbaik Tahun 2023

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *