cara agar anak mudah makan

Ini Dia Beberapa Tips Simple Supaya Si Mungil Mudah Untuk Makan

Anak-anak biasanya susah sekali kalau mau dikasih makan, hal ini tentu bikin jengkel sang ibu yang susah-susah menyiapkan makanan untuk anak tapi tidak dimakan. Anak susah maka bisa diakibatkan oleh berbagai sebab, mungkin karena pola makannya yang tidak tepat, menu makanannya yang tidak berselera, dan lain sebagainya.

Lantas, apa yang harus kita lakukan agar s kecil tidak sulit saat di beri makan? Tenang, bunda tidak perlu khawatir, karena pada ulasan kali ini akan mengulas seputar beberapa tips simple supaya si mungil mudah untuk makan. Oleh karena itu, simaklah baik-baik ulasannya di bawah ini :

1. Variasikan Menu Makanan Kesukaannya

Tips simple pertama yang harus bunda lakukan agar si mungil bernafsu untuk makan, yakni dengan memvariasikan menu makanan kesukaannya. Perhatikan apa saja menu makanan kesukaan anak anda, dan buatlah variasi dari makanan kesukaannya itu.

Misalkan saja si kecil sangat suka dengan sosis rasa ayam, maka bunda harus membuat variasi yang unik antara nasi dengan sosis ayam tersebut. Dengan begitu, bukan tidak mungkin bahwa si mungil akan semakin bernafsu untuk makan.

2. Kondisikan Suasana Makan Yang Menyenangkan

Anak tidak akan merasa berselera makan kalau dalam keadaan tidak menyenangkan, seperti suasana marah, stres, dan hal-hal yang tidak menyenangkan lainnya. Oleh sebab itu, bunda harus membuat suasana makan yang menyenangkan. Seperti makan sambil bermain diluar, makan sambil nonton film kesukaannya, dan lain sebagainya. Selain dengan cara itu, bunda juga bisa mencobanya dengan mengajaknya makan bersama keluarga.

3. Jangan Memberikannya Multivitamin Penambah Nafsu Makan

Tentu kita sudah sering melihat iklan-iklan di Tv, tentang produk multivitamin penambah nafsu makanan khusus anak-anak. Pada awalnya, kita juga tertarik pada produk tersebut, dan membelinya untuk meningkatkan nafsu makan si kecil. Namun pada kenyataannya, produk multivitamin tersebut tidak memberikan hasil yang efektif dan si kecil pun masih sulit untuk makan.

Bahkan yang lebih parahnya lagi, justru ia malah kecanduan pada produk multivitaminnya, sehingga tidak tertarik saat diajak untuk makan nasi. Jika sudah demikian, maka hal ini sama saja dengan membuang-buang uang secara percuma.

4. Jangan Pernah Memaksanya

Tips simple berikutnya yang harus bunda ketahui agar si kecil mudah untuk makan, yakni jangan coba-coba untuk memaksanya untuk memakan makanan yang tidak disukainya. Mengapa bisa demikian? Pasalnya, cara seperti ini akan membuat si kecil menjadi trauma lho. Akhirnya, si kecil pun akan semakin sulit untuk makan. Maka dari itu, bunda harus mencoba dan berusaha untuk mengetahui dulu apa yang menyebabkan anak-anak menjadi susah makan.

Itulah beberapa tips supaya anak mudah untuk makan, dan semoga ada guna dan manfaatnya bagi kita semua. Sebenarnya, masih ada lagi tips-tips lainnya yang belum tersampaikan. Mengingat keterbatasan waktu yang ada, maka perjumpaan kita pada kesempatan kali ini hanya cukup sampai di sini saja. Akhir kata cukup sekian dan terimakasih

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *